Egi GW : Gunakan Hak Pilih, Jangan Golput

Cek Bogor – Ketua DPC Taruna Merah Putih (TMP) Kabupaten Bogor, Egi Gunadhi Wibhawa mengajak masyarakat Kabupaten Bogor untuk menggunakan hak pilih pada Pilpres dan Pemilu 2019 yang akan berlangsung, Rabu 17 April mendatang. Anggota Komisi IV DPRD Kabupaten Bogor tersebut mengatakan, Pemilu merupakan momen terpenting untuk menentukan masa depan bangsa ini untuk lima tahun ke depan.

“Pemilu adalah pesta demokrasi, mari kita rayakan dengan riang gembira, datang ke TPS dan gunakan hak pilih kita. Jangan golput,” ujarnya, di Cibinong, Senin (15/4).

Egi juga menghimbau agar masyarakat Kabupaten Bogor untuk mengedepankan persatuan dan kesatuan di tengah perbedaan pilihan politik. Menurut dia, perbedaan dalam kehidupan berbangsa merupakan sebuah keniscayaan dan tidak boleh sampai memecah belah persatuan. “Berbeda-beda tapi kita tetap satu tujuan, semangat itu yang diwariskan oleh para pendiri bangsa ini,” katanya.

Menurut Egi, Indonesia ditakdirkan sebagai bangsa yang kaya akan perbedaan, suku, bangsa, dan agama. Perbedaan ini, kata dia, justru menjadi kekuatan yang sampai hari ini menyatukan bangsa Indonesia yang dipisahkan pulau-pulau. Menjadi contoh bagi negara-negara di dunia dalam mengelola perbedaan di negaranya masing-masing. “Kita harus menjaga kebhinekaan ini, karena ini anugerah dari Allah SWT yang harus kita syukuri,” pungkasnya (Ald)